PCR Terima Kunjungan SMKN 1 Sawahlunto

Politeknik Caltex Riau (PCR) mendapatkan kunjungan study dari SMKN 1 Sawah Lunto Selasa (15/9/2017). Kunjungan ini dihadiri oleh 52 orang siswa jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) kelas X dan XI serta didampingi oleh 4 orang guru.  Pada kesempatan ini, tim open house PCR menyambut kedatangan SMKN 1 Sawahlunto dengan memberikan informasi seputar kampus PCR yaitu proses belajar mengajar, fasilitas serta proses masuk menjadi mahasiswa baru PCR.

 

“Kami sangat senang dapat berkunjung ke kampus PCR. Kami berterimakasih ketika kami dapat langsung melihat proses belajar terutama fasilitas serta kemajuan teknologi yang digunakan dalam proses belajar khususnya dibidang Networking” Ujar Bapak Nepi, salah seorang guru pendamping.

Pada kunjungan ini, siswa SMKN 1 Sawahlunto juga diberikan kesempatan untuk tur keliling kampus PCR dan melihat beberapa laboratorium khususnya laboratorium komputer dan networking serta workshop.

Sebagai salah satu perguruan tinggi swasta, PCR memberikan peluang kepada setiap sekolah untuk melakukan kunjungan studi dalam rangka mempersiapkan peserta didik untuk siap melanjutkan pendidikan dan membuka wawasan siswa. Hal ini merupakan salah satu wujud PCR  yang berperan aktif dalam peningkatan kualitas pendidikan. 

 

  • Berita
Bagikan ke teman