BEM Politeknik Caltex Riau Gelar Program Desa Binaan di Muara Bio
Pekanbaru (29/6) – Politeknik Caltex Riau (PCR) melalui Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) PCR melaksanakan kegiatan desa binaan di Desa Muaro Bio, Kabupaten Kampar. Kegiatan ini dilangsungkan pada tanggal 25 – 26 juni 2022 lalu.
Kegiatan yang dilakukan oleh BEM PCR ini juga berkolaborasi dengan seluruh Himpunan Mahasiswa PCR serta mendapat dukungan dari PT Pertamina Hulu Rokan.
“Terimakasih kami ucapkan kepada seluruh sivitas akademika PCR, seluruh HIMA, dan PHR yang sudah mendukung penuh terlaksananya kegiatan ini,” ucap Wildan Firdaus selaku Presiden BEM PCR
Wildan juga mengungkapkan bahwa program desa binaan merupakan program kerja yang dilakukan oleh BEM PCR Kabinet Cakrawala Muda sebagai wadah pembelajaran dan bentuk kepedulian dalam permasalahan masyarakat perdesaan melalui pengembangan inovasi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Untuk tahun ini kita menetapkan Desa Muaro Bio sebagai tempat pelaksanaan program Desa Binaan BEM PCR. Penunjukan tempat ini berdasarkan hasil survey dan observasi dari tim BEM PCR yang sebelumnya sudah kesana ada beberapa permasalahan utama yaitu ekonomi, pendidikan dan tempat ibadah,” ungkapnya
Wildan juga mengatakan tujuan dari kegiatan desa binaan ini sendiri adalah untuk menumbuh kan rasa jiwa sosial dari pada mahasiswa politeknik caltex riau tentunya,karena ini juga merupakan salah satu pengimplementasian dari Tri Dharma Perguruan tinggi pada point ke 3 yaitu pengabdian kepada masyarakat. Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk mewujudkan peran mahasiswa sebagai agen perubahanan sosial untuk meningkatan kualitas Sumber daya manusia yang ada di desa Muara Bio.
Ada beberapa rangkaian kegiatan Desa Binaan yang dilakukanoleh BEM PCR yaitu sosialisasi dan pemberian alat hidroponik kepada masyarakat Desa Muara Bio. Kemudian BEM PCR juga membuat taman bacaan yang diharapkan dapat meningkatkan nilai-nilai karakter menuju generasi cerdas dan terampil berakhlak.
Tidak hanya itu saja, BEM PCR juga menyalurkan donasi berupa buku bacaan, sembako bahan pokok kepada 36 kepala keluarga serta memperbaiki kerusakan pada plafon mushala yang ada di Desa Muara Bio.
“Besar harapan saya untuk pengurus BEM PCR selanjutnya kegiatan positif ini dapat kembali di jalankan,karena banyak sisi positif yang saya rasakan sebagai mahasiswa di dalam kegiatan ini. Ini salah satu bentuk inovasi baru dari kita tentunya mahasiswa agar dapat berbuat kebaikkan untuk kemajuan dari suatu desa, dan selain itu ini juga bentuk nyata bahwasannya sekolah tinggi vokasi juga mampu untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa. Sesuai dari slogan desa binaan di tahun ini yaitu "Aksi Nyata Membangun Bangsa,” pungkas wildan.
Sementara itu, Direktur PCR Dr. Mohammad Yanuar Hariyawan, S.T., M.T. menyambut baik atas kegiatan yang dilakukan oleh BEM PCR.
“Kami sangat mendukung dengan program Desa Binaan yang diselenggarakan oleh BEM PCR. Kegiatan ini sangat bagus dan semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi program utama BEM PCR dalam mendukung tri darma pendidikan dan branding PCR kedepannya,” ungkap Yanuar.
- oleh administrator
- Berita