Program Studi Akuntansi


<Program Studi D3 - Akuntansi telah di tranformasi menjadi Program Studi D4 - Akuntansi Perpajakan  dan tidak lagi menerima mahasiswa baru.>

Program Studi Akuntansi Politeknik Caltex Riau berdiri pada tahun 2003 atau setelah tiga tahun kampus ini berdiri, berdasarkan SK DIKTI No. 2300/D/T/2003. Tujuan dibukanya Program Studi Akuntansi adalah untuk memenuhi permintaan pasar kerja akan tenaga kerja tingkat ahli madya di bidang Akuntansi yang semakin berkembang dengan pesat.

 

Visi Program Studi Akuntansi tahun 2026:

“Diakui sebagai program studi unggulan dibidang akuntansi yang dapat bersaing secara global”

Misi Program Studi Akuntansi

Untuk mengemban visi tersebut, maka Program Studi Akuntansi mempunyai misi yang dirumuskan sebagai berikut:

  1. Menyelenggarakan system pendidikan professional dibidang akuntansi untuk menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki keunggulan iman, taqwa, ilmu pengetahuan, teknologi, dan keterampilan sehingga mampu bersaing secara global
  2. Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian dibidang akuntansi dan keuangan sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan permasalahan global
  3. Menyelenggarakan program pengabdian kepada masyarakat dibidang akutansi dan keuangan untuk menggali dan membantu pertumbuhan potensi masyarakat.

 

Tujuan Program Studi Akuntansi:

Menyiapkan tenaga akuntansi pada level ahli madya untuk memenuhi kebutuhan industry lokal dan global yang semakin berkembang pesat

Pada Program Studi Akuntansi, mahasiswa akan diajarkan mengenai penyusunan, analisis, dan teknik penyajian laporan keuangan sesuai dengan standar akuntansi keuangan yang disusun oleh Ikatan Akuntansi Indonesia, penyusunan anggaran pada perusahaan publik atau privat, penyelesaian administrasi perpajakan, audit standar, penerapan teknologi dalam sistem informasi akuntansi, dan pembuatan aplikasi komputer untuk proses akuntansi.

 

Proses Belajar Mengajar :

Sebagai sebuah program studi pada institusi politeknik, proses belajar mengajar di program studi akuntansi terdiri dari 60% praktek dan 40% teori. Untuk memberikan proses belajar mengajar yang terbaik program studi dilengkapi dengan laboratorium. Selain itu untuk mendukung kegiatan mahasiswa program studi akuntansi mempunyai Galeri Ivestasi Pasar Modal yang bekerjasama dengan Bursa Efek Indonesia dan salah satu perusahaan Manajer Investasi PT Valbury Asia Securities.

Mahasiswa prodi ini, sejak awal juga sudah diperkenalkan dan menguasai program komputerisasi Akuntansi berbasis Mind Your Own Bussines (MYOB). Mahasiswa juga akan mendapatkan sertifkasi MYOB yang dikeluarkan langsung oleh PT Net 21 Plus, perusahaan pemegang lisensi MYOB di Indonesia. Sertifkat ini diberikan sangat selektif. Ujiannya diberikan hanya sekali. Jika tidak lulus maka seumur bakal tidak akan mendapat kesempatan lagi untuk mengikuti kembali ujian tersebut.

Sementara untuk kerja praktek bagi mahasiswa dilaksanakan hanya satu semester. Namun sejak 2011 ditingkatkan menjadi dua semester. Kerja praktek ini bergulir sejak mahasiswa duduk di semester empat dan lima. Sejumlah perusahaan ternama seperti Pertamina, Bank Jabar Banten(BJB), PT Telkom siap menjadi mitra bagi mahasiswa yang ingin kerja praktek. Mahasiswa sendiri yang menentukan di mana mereka akan melaksanakan kerja praktek.

Selain program, materi dan pola yang lebih aplikatif dan sesuai dengan kebutuhan dunia kerja, PCR juga menyediakan sejumlah fasilitas belajar yang nyaman dan modern. Mulai dari buku pegangan dan modul yang diberikan gratis, laboratorium komputer dan akuntansi, laptop serta kalkulator print out. Berbagai program pembelajaran tadi sangat ditunjang dengan dosen-dosen yang berkompeten dan profesional.

Lulusan Akuntansi PCR tercatat bekerja di berbagai perusahaan nasional maupun Multi National Cooperation (MNC). Diantaranya bekerja di Chevron, Bank Riau, Bukopin dan berbagai perusahaan kontraktor Chevron.

  

 

Kompetensi Program Studi :

  1. Akuntansi Keuangan
  2. Akuntansi Perminyakan
  3. Akuntansi Perkebunan
  4. Komputer Akuntansi

Sertifikat Akreditasi Program Studi Akuntansi :

Sertifikat Akreditasi Akuntansi masa berlaku 2017 - 2022                            Sertifikat Akreditasi Akuntansi masa berlaku 2012 - 2017

Sertifikat Akreditasi Akuntansi masa berlaku 2008 - 2013   

Penerimaan Mahasiswa Baru

Brosur PMB PCR
 

Gabung PCR

 

Lokasi Kampus

 

Konsultasi Online

 

Layanan PMB

 

Kirim Pesan