Laporan Kinerja Tahunan 2023

Rencana Kinerja PCR secara keseluruhan dituangkan pada Rencana Strategis 2022-2026 dan selanjutnya dijadikan acuan dalam perumusan indikator kinerja pada Standar SPMI. Penyusunan Renstra dilakukan berdasarkan Statuta PCR tahun 2017, Visi Misi Pembangunan Nasional 2005-2025, Visi Misi Pendidikan Nasional 2025, Renstra Kemenristekdikti 2015-2020, Nawa Cita, Visi Misi Riau 2020, Masyarakat Ekonomi Asean, Peraturan Perundangan dan Sistem Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi. Penyusunan Rencana Strategi PCR didasarkan pada visi dan misi PCR, hasil evaluasi diri serta strategi pengembangan jangka panjang Pendidikan Tinggi Nasional.

 

Setiap tahunnya Politeknik Caltex Riau melakukan Rapat Kerja dan Rapat Koordinasi yang bertujuan untuk Menyusun Anggaran dan Program Kerja serta melakukan SInkronisasi pelaksanaan program yang akan dilakukan. Ada 8 Fokus kerja yang menjadi panduan dalam penyusunan Program Kerja setiap Bidang dan Unit yang ada di PCR sehingga setiap Bidang dan unit dapat menentapkan Fokus kerjanya masing-masing. Berikut 8 Fokus kerja PCR tahun 2023 :

  • Sumber Daya Manusia
  • Kerjasama dan Internasionalisasi
  • Sistem Informasi dan Infrastruktur
  • Kemahasiswaan dan Alumni
  • Keuangan
  • Pengembangan Institusi
  • Kurikulum dan Akademik
  • Sarana dan Aset

Berbagai prestasi mahasiswa berhasil dicapai selama tahun 2023, baik dari sisi akademik maupun non-akademik. Dominasi prestasi diperoleh di level Nasional secara akademik, hal ini menggambarkan bahwa kompetensi akademik mahasiswa PCR tidak tertinggal secara nasional. Capaian prestasi ini dihasilkan berdasarkan tahapan pembinaan yang dilakukan secara terstruktur, setiap mahasiswa diberikan kesempatan untuk mengikuti lomba di tingkat jurusan yang ada di PCR baik secara individu maupun kelompok, pemenang dari lomba di tingkat jurusan akan diberikan kesempatan untuk mengikuti perlombaan di tingkat nasional sesuai dengan bidang dan jenis lombanya.

Pada tanggal 21 Oktober 2023 PCR melaksanakan Wisuda ke 20 dengan jumlah lulusan 549 orang yang terdiri dari 8 orang lulusan Ahli Madya, 533 orang lulusan Sarjana Terapan dan 8 orang lulusan Magister Terapan. Dengan demikian total lulusan PCR saat ini berjumlah 5.678 orang yang tersebar ke berbagai wilayah di Dunia.Dengan persentase lulusan tepat waktu sebesar 82,93% dan rata-rata IPK lulusan 3,41 menunjukkan bahwa proses akademik di PCR selama tahun 2023 berjalan dengan sangat baik

Kerjasama dan kemitraan yang dilakukan PCR dengan institusi/instansi lain diikat melalui dokumen perjanjian kerjasama, baik berupa Memorandum of Understanding, Memorandum of Agreement, dan Implementation Arrangement. Kerjasama dan kemitraan yang dijalankan melibatkan perusahaan, institusi pendidikan tinggi, sekolah, lembaga swadaya masyarakat, dan pemerintahan. Kerjasama Tahun 2023 diklasifikasikan kedalam data kerjasama baru di tahun berjalan dan kerjasama lama yang masih aktif hingga Tahun 2023. Berdasarkan jumlah kerja sama yang masih aktif pada tahun 2023, diperoleh sebanyak 710 kerja sama.Klasifikasi kegiatan kerja sama dibagi ke dalam 4 jenis mitra, yaitu Institusi Pendidikan, Dunia Usaha, Lembaga Pemerintah, dan Lembaga Non Pemerintah.

 

             Gambar 1. Data Kerja Sama dari tahun 2018 - 2023                                                     Gambar 2. Jumlah kerja sama aktif berdasarkan tahun berakhir

Pengelolaan kegiatan penelitian oleh dosen PCR didukung oleh penerapan Sistem Manajemen BP2M, yang bisa diakses melalui https://bp2m.pcr.ac.id. Sistem ini mengintegrasikan semua tahapan dari proses penelitian, mulai dari pengajuan, penilaian awal, monitoring dan evaluasi (monev), hingga pelaporan dan penilaian akhir. Penelitian yang dijalankan oleh dosen PCR mencakup beragam sumber dana, termasuk hibah internal, hibah KEMDIKBUD-RISTEK, pembiayaan mandiri, dan hibah kerjasama. Penelitian yang dilakukan oleh dosen PCR juga bersumber dari berbagai sumber dana, mulai dari internal PCR, hingga Eksternal seperti Kementrian,Instansi / Industri di Dalam dan Luar Negeri.

 

Proses Pengelolaan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) oleh dosen di PCR juga dilaksanakan dengan dukungan dari BP2M Management System, yang tersedia di https://bp2m.pcr.ac.id. Sistem ini menangani semua aspek mulai dari pengajuan proposal, penilaian awal, monitoring, evaluasi, hingga pelaporan dan penilaian akhir kegiatan. Pendanaan untuk kegiatan PkM berasal dari berbagai sumber hibah, termasuk hibah internal, hibah dari KEMDIKBUD-RISTEK, pembiayaan mandiri, dan hibah Kerjasama.

 

Proses Pengelolaan Penerimaan Mahasiswa Baru.
Secara umum, Penerimaan mahasiswa baru Politeknik Caltex Riau (PCR) memiliki proses yang cukup panjang. Setiap tahunnya dilakukan proses evaluasi dan pembaharuan dalam mencari dan memasarkan politeknik Caltex Riau kepada calon mahasiswa. Proses Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) dilakukan mulai bulan September hingga Agustus tahun depannya. Hasil Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Reguler (Program Sarjana Terapan) Seleksi atau jumlah mahasiswa baru Politeknik Caltex Riau tahun 2023 sebanyak 773 orang mahasiswa,