PSTRK PCR Berikan Workshop Jaringan Komputer kepada Siswa TKJ SMK Taruna Persada Dumai.
Pekanbaru (2/12) – Program Studi Teknologi Rekayasa Komputer (PSTRK) Politeknik Caltex Riau (PCR) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan vokasi dengan mengadakan workshop jaringan komputer untuk siswa jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) SMK Taruna Persada Dumai. Workshop ini berlangsung pada 28 November 2024 di kampus PCR, Pekanbaru, dengan melibatkan dosen dan mahasiswa sebagai narasumber.
Kegiatan ini merupakan bagian dari realisasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat, khususnya kemitraan antara PCR dan SMK Taruna Persada Dumai yang telah terjalin sejak tahun 2020. "Ini adalah program tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru dan siswa di SMK mitra kami," ujar Dr. Eng. Yoanda Alim Syahbana, S.T., M.Sc., Ketua Jurusan Teknologi Informasi PCR.
Workshop ini melibatkan sejumlah dosen berpengalaman, termasuk Sugeng Purwantoro E.S.G.S., S.T., M.T., Yuli Fitrisia, S.T., M.T., hingga Dr. Eng. Yoanda sendiri. Para dosen didukung oleh mahasiswa berprestasi seperti Dean Melani Tarihoran dan Rima Amalia Rahmawati, salah satunya adalah alumni SMK Taruna Persada Dumai.
Dalam sesi workshop, materi berfokus pada penggunaan Cisco Packet Tracer, simulator jaringan yang memungkinkan siswa memahami konfigurasi perangkat jaringan dengan pengalaman mendekati alat asli. Sugeng Purwantoro, salah satu pemateri, menjelaskan bahwa alat ini sangat membantu siswa mempelajari jaringan komputer, terutama di masa pandemi, saat akses ke perangkat fisik terbatas.
Siswa yang mengikuti workshop mengaku antusias dan merasa terbantu dengan materi yang diberikan. "Cisco Packet Tracer membuka wawasan baru kami tentang dunia jaringan komputer," ungkap salah satu peserta.
Melalui kegiatan ini, PSTRK PCR berharap dapat terus memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan pendidikan vokasi dan menjembatani siswa SMK dengan teknologi terbaru di dunia industri.
- oleh administrator
- Berita