Mahasiswa PCR Wakili Provinsi Riau Dalam Ajang Koko Cici Indonesia 2018

Jakarta – Setelah terpilih sebagai pemenang Koko Cici Riau 2018, Jaswenny mahasiswa PCR dari Program Studi Teknik Informatika  masuk ke tahap nasional dan terpilih dalam Cici Indonesia 2018 kategori Most People’s Choice. Sedangkan, pasangan Jaswenny, yaitu Jimmy Efrianto juga berhasil meraih Koko Indonesia 2018 kategori Best Costume.

 

Ajang yang dilaksanakan pada Jumat (13/4) lalu di Nafiry Bay Ballroom Jakarta ini diikuti oleh 8 (delapan) provinsi di Indonesia dengan jumah 32 finalis diantaranya berasal dari  Jakarta, Jawa Barat, Riau, Sumatera Selatan, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, NTT, dan Jogjakarta.

Sebelumnya, para peserta juga mengikuti karantina selama lebih kurang 7 (tujuh) hari di Hotel Hariston Jakarta. Selama karantina, peserta juga dibekali berbagai pelatihan seperti public speaking dan ilmu budaya.

Jaswenny mengatakan sangat bersyukur dapat mewakili Provinsi Riau dalam ajang ini. “Saya bersyukur bisa mewakili Provinsi Riau ke kanca nasional hingga akhirnya terpilih sebagai pemenang kategori most people’s choice”, jelasnya.

Ia juga menambahkan sangat perlu untuk mengikuti kegiatan yang membuka wawasan dan pengalaman. “Dari mengikuti ajang ini saya banyak belajar dan dapat pengalaman baru. Khususnya teman – teman mahasiswa PCR selain aktif di kegiatan kampus, jangan takut untuk juga ikut dalam kegiatan luar kampus karena pasti bermanfaat,” tambahnya. 

Ajang ini dilakukan oleh Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) dan dilaksanakan untuk memilih perwakilan setiap provinsi untuk menjadi duta pariwisata, sosial dan budaya Tionghoa di Indonesia.

“Nantinya setiap finalis juga akan ditugaskan untuk menjadi duta pariwisata, sosial dan budaya Tionghoa di provinsi masing – masing”, pungkasnya.

Bagikan ke teman