Dosen PSTRE PCR Berikan Pelatihan IoT untuk Siswa di Pesantren Ibnu Katsir Pekanbaru

Pekanbaru (26/9) – Dalam rangka menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi serta menunjang kegiatan ekstrakurikuler di pesantren Ibnu Katsir Pekanbaru, dosen dan mahasiswa dari program studi Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika dan Teknologi Rekayasa Mekatronika memberikan Pelatihan Internet of Things (IoT) bagi 30 siswa kelas XII Madrasah Aliyah di pesantren Ibnu Katsir.

 

Kegiatan pelatihan ini merupakan salah satu kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang wajib dilakukan sebagai bentuk pemenuhan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dosen yang terlibat dalam program pelatihan ini adalah Putri Madona, S.ST., M.T. selaku ketua PKM, dan Tianur S.ST., M.Eng. selaku anggota tim.  Program PkM ini juga dibantu oleh 8 orang mahasiswa diantaranya M. Nauval Habibi, Dimas Saputra, Aldo, M. Ulul Azmi, Gebrian, Soleh, Adi Julian dan Abdul Karim.

Dhona mengungkapkan bahwa tujuan dilakukan program PKM ini untuk menunjang kegiatan ekstrakurikuler yang diharapkan dapat berdampak pada meningkatnya kemampuan siswa dalam hal teknologi.

”Kami berharap dengan pelatihan IoT ini dapat membantu memperluas pengetahuan siswa yang nantinya sangat mungkin dapat dimanfaatkan bagi kepentingan pribadi maupun dapat berkontribusi positif di masyarakat. Sehingga pandangan sebagian masyarakat bahwa pendidikan pesantren semata-mata hanya mempelajari agama namun tidak melek teknologi dapat dijawab dengan menghadirkan para pembelajar ilmu agama yang memegang teguh nilai-nilai agama namun juga memiliki kemampuan beradaptasi dengan teknologi serta memanfaatkannya untuk berbagai hal baik dalam penyebaran ilmu agama Islam,” ungkapnya

Dhona juga mengatakan dari hasil umpan balik yang diberikan oleh para siswa peserta pelatihan, mereka sangat antusias dan berterima kasih bahwa PCR mau berbagi pengetahuan dan membuka wawasan mareka tentang teknologi yang sedang in saat ini.

“Mereka yang awalnya belum pernah mendengar istilah IoT setelah pelatihan mulai paham dan tertarik untuk mempelajari lebih jauh. Salah satu siswa memberikan kesan dan pesan agar kegiatan ini bisa terus dilakukan di tahun-tahun mendatang bagi adik-adik kelasnya,” pungkasnya.

  • Berita
Bagikan ke teman