Yayasan PCR Kembali Gelar Rapat Dewan Pembina, Laporan Keuangan PCR WTP

Pekanbaru (10/5) - Yayasan Politeknik Caltex Riau (YPCR) kembali mengadakan Rapat Dewan Pembina yang diselenggarakan pada hari Rabu, 8 Mei 2024. Bertempat di Gedung Direktorat, rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pembina YPCR, Dr. drh. Chaidir, M.M. Rapat ini diselenggarakan secara hybrid, daring dan luring . Dalam rapat ini, berbagai agenda penting dibahas, termasuk penjelasan dan pengesahan Laporan Keuangan YPCR untuk tahun buku 2023. 

 

Ketua Umum Pengurus YPCR Ir. Akson Brahmantyo menyampaikan laporan kegiatan dan keuangan yang telah dilakukan sepanjang tahun sebelumnya. Selain itu, Direktur PCR Dr. Dadang Syarif Sihabudin Sahid, S.Si., M.Sc. juga memaparkan Laporan Kinerja dan capaian Politeknik Caltex Riau (PCR) selama tahun 2023 dan membahas fokus program yang akan dilaksanakan di tahun 2024.

Salah satu poin penting dalam rapat ini adalah penyampaian hasil audit laporan keuangan yang telah dilakukan oleh Kantor Akuntan Publik (KAP). Pengurus Yayasan mempresentasikan temuan dan hasil audit tersebut kepada seluruh anggota rapat. Hasil dari audit oleh KAP, bahwa laporan keuangan YPCR dinyatakan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Rapat Dewan Pembina YPCR menjadi momen krusial dalam menentukan arah dan strategi Yayasan untuk mendukung pengembangan dan kemajuan Politeknik Caltex Riau. Kegiatan ini juga dihadiri oleh para pemangku kepentingan dan anggota dewan pembina lainnya yang turut memberikan masukan dan persetujuan atas rencana dan laporan yang telah disampaikan.

Hadir dalam kegiatan ini, 7 Anggota Dewan Pembina yakni H. Saleh Djasit, Ir. Albert. B.M Simanjuntak, Ir. Humayunbosha, H. Mambang Mit, Ir. Wahyu Budiarto, Ir. A.H. Batubara, M.B.A., Ir. Baihaki H. Hakim, Sekretaris Dewan Pembina YPCR Robinar Djajadisastra, S.H., L.L.M., Ketua Umum YPCR Ir. Akson Brahmantyo beserta jajaran, Direktur PCR Dr. Dadang Syarif Sihabudin Sahid, S.Si., M.Sc. beserta jajarannya, serta Ketua Senat PCR Heri Subagiyo, S.T.,M.T dan jajaran.

Dengan adanya rapat ini, YPCR berupaya untuk terus meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan dan operasional, serta memastikan bahwa semua kegiatan yang dilakukan dapat berjalan dengan efektif dan efisien demi mencapai tujuan pendidikan yang lebih luas.

  • Berita
Bagikan ke teman