Tingkatkan Kualitas Lulusan, 291 Mahasiswa PCR Ikuti Pembekalan Dan Uji Sertifikasi Komptensi Tenaga Kerja Kontruksi

Pekanbaru (8/4) – Sebanyak 291 Mahasiswa tingkat akhir Jurusan Teknologi Industri Politenik Caltex Riau mengikuti kegiatan Fasilitasi Pembekalan dan Uji Sertifikasi Kompetensi Tenaga Kerja Konstruksi. Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama antara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Bina Konstruksi Balai Jasa Kontruksi Wilayah I dengan Politeknik Caltex Riau.

 

Kegiatan Fasilitasi Pembekalan dan Uji Sertifikasi Kompetensi Tenaga Kerja Konstruksi ini dibuka langsung oleh Direktur PCR Dr. Dadang Syarif. Dalam sambutannya dadang mengatakan ucapan rasa syukur dan terimakasih atas kerjasama antara Balai Jasa Kontruksi Wilayah I dan PCR pada kegiatan ini.

“Terimakasih kami ucapkan kepada Balai jasa Kontruksi Wilayah I yang memilih PCR sebagai partner dalam kegiatan besar ini. Untuk para mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini diharapkan fokus dan serius dalam menghadapinya”, katanya

Selain itu, ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini momentum bagi calon wisudawan untuk memperoleh sertifikat yang bisa membantunya ketika lulus dan mencari pekerjaan

“Trend kedepan Ijazah saja tidak cukup untuk melamar pekerjaan. Kalau dulu barang saja harus memiliki standar, saat ini pekerja harus memiliki standar yang memenuhi untuk melakukan sebuah pekerjaan yang ditandai dengan sertifikat”, pungkasnya

Senada dengan dadang, Kepala Balai jasa Kontruksi Wilayah I Yusuf Rachman juga mengatakan di era globalisasi dan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) sertifikasi sangat penting bagi para pekerja.

“Generasi muda harus mulai mempersiapkan diri dimana saat ini kita sedang membangun infrastruktur yang besar hal ini dikarenakan Indonesia menjadi pusat atau pasar kontruksi saat ini. Kegiatan sertifikasi ini bukan karena kebutuhan, namun sudah diatur undang-undang jasa kontruksi nomor 2 tahun 2017 pasal 70”, ujarnya

Bersamaan dengan kegiatan ini, Politeknik Caltex Riau dan Balai Jasa Kontruksi Wilayah I  melakukan penandatanganan Memorandum of Undterstanding (MoU) terkait dengan penyelenggaraan fasilitasi uji sertifikasi komptensi mahasiswa. Kegiatan Fasilitasi Pembekalan dan Uji Sertifikasi Kompetensi Tenaga Kerja Konstruksi akan berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 8 – 10 April 2019 di Kampus Politeknik Caltex Riau. Adapun bidang yang diuji antara lain yakni Tukang Las Kontruksi Plat dan Pipa serta Teknisi Instalasi Penerangan dan Daya Fasa Satu.

  • Berita
Bagikan ke teman