Dosen PCR Berikan Pelatihan IoT untuk Siswa SMKN 1 Bangkinang

Pekanabru (23/3) – Sejumlah dosen yang tergabung dalam Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Jaringan Telekomunikasi (TRJT) dan Teknik Elektronika Telekomunikasi (TET) berikan pelatihan Internet of Things (IoT) untuk siswa SMKN 1 Bangkinang. Pelatihan ini dilakukan di Laboratorium Jaringan Telekomunikasi dan Laboratorium Mobile Programming Kampus Politeknik Caltex Riau pada hari Selasa, 22 Maret 2022.

 

Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilakukan oleh Dosen Politeknik Caltex Riau dan ini merupakan kegiatan yang wajib dilaksanakan oleh dosen untuk memenuhi Tri Dharma perguruan tinggi. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilakukan oleh beberapa dosen diantaranya M Diono, S.S.T., M.T., M Suhairi, S.Pd, M.T., yang dibantu oleh Asisten Instruktur Laboratorium M Saputra, S.S.T., dan Risky Amelia, S.S.T. 

Ketua Program Studi Teknik Elektronika Telekomunikasi Noptin Harpawi, S.T., M.T. mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu materi pembelajaran praktik langsung bagi siswa terutama terkait mata pelajaran IoT.

“Kegiatan Ini adalah implementasi dari ilmu pengetahuan yang dipelajari di program studi D4 TRJT dan D4 TET. Dengan adanya kegiatan ini siswa jadi paham implementasi dari pembelajaran yang mereka dapatkan di sekolah,”ungkapnya

Sedangkan Ketua Program Studi Teknik Rekayasa Jaringan Telekomunikasi Yuli Triani, S.S.T., M.Eng. mengatakan bahwa pada kegiatan ini para siswa melakukan praktik pengontrolan lampu dan monitoring suhu melalui perangkat handphone yang terhubung ke internet.

Ia juga berharap kegiatan ini dapat memberikan pengalaman bagi siswa-siswa SMKN 1 Bangkinang dalam menambah wawasan dan membuat project sederhana terkait IoT.

Sementara itu, Ketua Jurusan TKJ SMKN 1 Novi Anggraini, S.Pd. mengucapkan terimakasihkasih kami ucapkan kepada Politeknik Caltex Riau khususnya untuk Program Studi Teknologi Rekayasan Jaringan Telekomunikasi dan Teknik Elektronika Telekomunikasi atas ilmu yang telah diberikan dan semoga bisa dimanfaat oleh siswa-siswi kami dan kedepan kami harapkan pelatihan lain seperti MTCNA juga diberikan kepada guru-guru kami.

  • Berita
Bagikan ke teman