Politeknik Caltex Riau Seleksi Calon Penerima Beasiswa Kabupaten Rohil

Pada hari ini, Kamis 4 Mei 2017, Politeknik Caltex Riau (PCR) bekerjama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Rohil melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Rohil menyelenggarakan Proses Seleksi Beasiswa Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir. Program Beasiswa ini merupakan program beasiswa untuk kuliah di PCR. Program ini sudah berjalan 2 tahun mulai tahun 2016 lalu, yang diberikan kepada calon mahasiswa PCR yang memiliki kekurangan dan keterbatasan dalam hal keuangan tapi memiliki kelebihan dan keunggulan dalam hal Pengetahuan dan Intelektual mereka. Sebagai salah satu program Peningkatan Akses Pendidikan bagi masyarakat yang kurang mampu, pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menyambut hal ini dengan baik dan bijak sehingga Program Beasiswa ini dapat bergulir sesuai dangan target dan sasaran yang dicita-citakan.

 

Seleksi Program Beasiswa Pemerintah Kabupaten Rohil pada tahun 2017 ini merupakan pelaksanaan kedua dengan kuota calon penerima beasiswa pada tahun 2017 ini sebanyak 5 Orang. Program Beasiswa yang diberikan kepada calon penerima adalah Pembiayaan Uang Kuliah Sampai dengan selesai Kuliah termasuk didalamnya Uang Saku, Biaya Penelitian (Proyek Akhir), biaya Wisuda dan Biaya lainnya.

Pembukaan Proses seleksi ini dikunjungi oleh Wakil Bupati Kabupaten Rokan Hilir Bapak Drs. Jamiludin dan dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir Bapak H. Muhammad Rusli Sarief, S.Sos.

Jumlah Pendaftar pada tahun 2017 ini tercatat sebanyak 67 orang siswa, angka ini sama dengan pendaftar-pendaftar pada tahun sebelumnya dan termasuk angka pendaftar yang cukup banyak dari program Kerjasama Pemerintah Kabupaten Rohil dengan Insitusi Pendidikan dari Jawa.

Pelaksanaan Ujian dilaksanakan pada tanggal 4 Mei 2017 di Aula Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir. Pelaksanaan Ujian dibagi menjadi 2 tahapan yaitu Pelaksanaan Test Potensi Akademik yang dilakukan selama 2 Jam dan dilanjutkan hasil dari test potensi akademik sebanyak 25 Peserta teratas akan memasuki Tahapan Wawancara yang langsung secara independen dilakukan oleh Tim Seleksi PCR (Sugeng, Hamid dan Editri).

Sugeng menyampaikan, dari hasil wawancara nanti akan dipilih 5 terbaik yang akan mendapatkan peluang kesempatan Beasiswa dari Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir.

“Dari hasil Seleksi ini tidak hanya 5 Besar yang seyogyanya dapat berkuliah di PCR. Tapi bagi peserta yang memang secara nilai seleksi mencukupi untuk dapat masuk ke PCR, kampus tetap membuka akses yang seluas-luasnya kepada mereka untuk dapat mendaftarkan diri secara reguler tanpa test lagi,”ujarnya.

Program Studi yang ditawarkan dalam program beasiswa ini hanya 5 yaitu Program Studi Teknik Mesin D4, Program Studi Teknik Listrik D4, Program Teknik Informatika D4, Program Studi Teknik Elektronika Telekomunikasi D4 dan Program Studi Sistem Informasi D4. Untuk setiiap Program Studi akan dipilih 1 Orang yang akan mendapatkan kesempatan Beasiswa Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir.

“Diharapkan agar program-program yang sangat baik seperti ini bisa menjadi percontohan bagi Kabupaten atau Kota yang lain yang ada di Provinsi Riau. Sehingga semangat perluasan akses pendidikan kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Provinsi Riau dapat secara perlahan diwujudkan, dan  cita-cita pemerintah Kabupaten, Provinsi dan bahkan Nasional dapat segera terwujud dalam penanggulangan kemiskinan dan sempitnya akses pendidikan di Indonesia,” imbuh Sugeng.

  • Berita
Bagikan ke teman